header fadmalalala

5 Tips Olah Raga Untuk Orang Sibuk

Konten [Tampil]

Apakah kamu termasuk orang yang jarang berolah raga? Apakah karena sibuk? Tidak ada waktu? Terlalu banyak pekerjaan? Tenang, kamu bisa melakukan olah raga di rumah atau dimanapun secara sederhana. Tak ada alasan lagi lho buat tak berolah raga.. Hehee,,

MANFAAT OLAH RAGA

Sebelumnya, agar kita semangat untuk terus berolah raga ini beberapa manfaat dari olah raga itu sendiri. Jika kita selalu berolah raga selain badan kita sehat, tetapi olah raga juga dapat mengurangi resiko kanker dan sakit jantung, mengontrol gula darah dan kadar insulin, meningkatkan kekebalan tubuh, dan mengontrol berat badan.

Olah raga juga bisa membantu menjaga kesehatan mental, seksual, dan membuatmu menjadi terlihat segar setiap saat.

JENIS OLAH RAGA

1. SQUAT

Squat merupakan olah raga yang cocok jika kamu terlalu banyak duduk. Squat melatih otot – otot di sekitar kaki dan dapa memperbaiki postur tubuh. Kalian bisa melakukan squat selama 10-15 menit saja.

Cara melakukan squat adalah:

  • Berdiri tegak dengan kaki dibuka selebar bahu.
  • Kepala lurus ke depan dan dada tegak.
  • Rentangkan tangan ke depan untuk menjaga keseimbangan.
  • Tekuk lutut, turunkan tubuh Anda seperti Anda ingin duduk.
  • Pastikan tulang belakang tetap tegap, kencangkan otot, dan atur napas Anda.
  • Berdiri lagi ke posisi semula.
  • Ulangi gerakan tersebut sebanyak 3 set 12 repetisi.


squat
Source runtastic.com


2. CHAIR DIPS

Chair dips merupakan olah raga yang menggunakan alat bantu kursi atau sejenisnya yang kuat. Kalian bisa melakukan olah raga ini dimana pun dan kapapun dalam waktu yang singkat. Chair dips melatih otot lengan yaitu otot bisep dan trisep.

Berikut ini adalah cara melakukan gerakan chair dips, yaitu:

  • Gunakan kursi atau bangku yang kokoh.
  • Berdiri membelakangi kursi seperti Anda ingin duduk.
  • Pegang ujung kursi dengan kedua tangan.
  • Gerakan tubuh ke depan dari kursi dan tangan terentang.
  • Posisi bokong tidak menempel, kaki ditekuk, tumit menempel di lantai.
  • Bila sudah pada posisi chair dips yang benar, gerakan tubuh naik turun.
  • Siku membentuk sudut 90 derajat saat tubuh turun, lengan lurus terlentang saat Anda kembali ke posisi semula.
  • Kencangkan otot dan atur napas selama Anda melakukan gerakan ini.

chair dips
Source sleekgeek.co.za

3. WALL SITS

Wall Sits merupakan olah raga yang cocok untuk orang sibuk karena hanya dilakukan selama 5 menit saja. Olah raga Wall Sits juga tidak perlu menggunakan peralatan tambahan.

Berikut ini adalah cara melakukan gerakan wall sits, yaitu:

  • Berdiri dengan kaki dibuka selebar bahu, berdiri menempel di tembok
  • Turunkan tubuh ke bawah, seperti gerakan squats, sampai lutut membentuk sudut 90 derajat
  • Kembali ke posisi awal
  • Ulangi gerakan wall sits tersebut 3 set 10 repetisi

 

wall sits
Source 12wbt.com

4. NAIK TURUN TANGGA

Biasanya, jika kalian menggunakan lift atau eskalator untuk naik atau turun lantai, maka sekarang kalian bisa menggunakan tangga untuk penggantinya. Latihan naik turun tangga membantu tubuh menghasilkan endorfin yang bisa menciptakan rasa bahagia.

Naik turun tangga merupakan olah raga yang mudah dan ak membutuhkan biaya. Saat menaiki tangga, tubuh bekerja melawan gravitasi dan bisa memperkuat otot kaki. Gerakan pinggul yang konsisten meningkatkan detak jantung, memperuat pernapasan serta meningkatkan aliran tubuh.

 

Naik Turun Tangga
Source Chase Brexton Health Care

5. STRETCHING

Masih belum sempat juga untuk olah raga di atas? Lakukan olah raga ini setelah bangun tidur atau di sela-sela aktivitas yang padat. Stretching sendiri merupakan olah raga yang sangat sederhana dan berguna untuk merenggangkan tulang dan sendi.

Kamu bisa melakukan berbagai gerakan stretching, seperti:  

  • Peregangan Seluruh Tubuh: Rentangkan kedua tangan ke atas sambil menarik napas panjang selama kira-kira 5-10 detik.
  • Perengangan Kaki: Berbaring, silangkan kaki kanan di atas kaki kiri, lalu lakukan sebaliknya. Pastikan Anda juga mengatur napas.
  • Peregangan Lutut dan Dada: Berbaring lalu tekuk kaki Anda ke depan dada. Peluk kaki Anda sambil mengatur napas.

Seperti itulah tips olah raga untuk orang yang sibuk. Mudah bukan? Tanpa alat olah raga dan waktu yang singkat saja kalian bisa melakukan olah raga. Tapi, setidaknya luangkan waktumu setidaknya seminggu sekali untuk fokus olah raga yaaa..

Karena hanya dengan olah raga badan kita bisa sehat tanpa obat-obatan. Lebih baik menjaga badan kita dengan meluangkan waktu sebentar, karena badan kita juga merupakan investasi terbesar dalam hidup kita.

Semoga sehat bugar selalu dengan berolah raga yaaa.....

Referensi :

- DokterSehat.Com

- IDN Times


Fadmala A
Seorang ibu rumah tangga yang suka belajar dan mencari ilmu baru. Suka dengan tantangan dan sedang mencoba untuk konsisten untuk belajar.

Related Posts

Posting Komentar